GRATIS Ongkir & Promo Terbaik Cuma di Aplikasi Diri Care!

Download
lifestyle

7 Cara Memakai Eyeshadow Natural untuk Remaja, Hindari Warna Gelap Ya!

Tim Penulis Diri-18 Jan 2023
cara memakai eye shadow

Bagi pemula, memakai kosmetik bukan hal mudah. Kalau enggak mengasah jam terbang, inginnya mendapatkan sapuan tipis nan manis, tetapi malah jadi menor. Kamu enggak mau ‘kan mengalami hari buruk karena bermake up terlalu tebal? Oleh karena itu, ikut panduan atau cara memakai perona mata atau eyeshadow natural untuk remaja.


Fungsi eyeshadow, meski hanya diaplikasikan pada kelopak mata dengan skala luas 1 dibanding 5 dari seluruh permukaan wajah, tetapi memiliki pengaruh besar pada penampilanmu. Umumnya, orang memahami eyeshadow hanya sebagai pewarna kelopak mata. Tetapi perpaduan warna, tekstur eyeshadow, dan caranya mengaplikasikan bisa membangun karakter lebih autentik. Cara memakai eyeshadow tergantung tipe alat kosmetik yang kamu pakai.


Sebelum mengenali dan mempraktekkan cara memakai eyeshadow natural, yuk ikuti urutan penjelasan tentang tipe eyeshadow dan perpaduan warna eyeshadow untuk remaja.


Tipe eyeshadow

Buat kamu yang suka warna-warna tertentu, masih harus memutuskan tipe eyeshadow yang bagaimana untuk dijadikan riasan harianmu. Apakah kamu ingin tampil natural dengan warna pastel atau membubuhkan sentuhan glitter saat hangout bersama rekan sebaya, ini pilihannya.


     1. Eyeshadow krim

Perona mata atau eyeshadow dengan tipe krim, menawarkan hasil warna yang intens sehingga banyak dipakai oleh kalangan selebriti dan makeup artis. Biasanya dalam produk eyeshadow krim, dengan bentuk pensil, pot, tabung, dan juga tube.


Baiknya tipe ini, hasil akhirnya sangat menyolok dan diformulasikan menempel tahan lama. Kemampuan dibaurkan atau di-blending sangat bagus. Tetapi eyeshadow krim rawan meleset garis ketika blending. Artinya, hindari memakai eyeshadow saat aktivitas berkeringat atau pada kelopak mata yang berminyak.


     2. Eyeshadow bubuk

Tipe perona mata bubuk, paling umum digunakan dan jadi pilihan terbaik untuk kamu yang masih pemula. Cocok juga untuk dibawa bepergian karena mudah dibaurkan dan kerap dalam bentuk dua atau empat palet.


     3. Eyeshadow cair

Tampaknya eyeshadow dengan tekstur cair ini diformulasikan untuk kamu yang memiliki jam terbang tinggi. Pasalnya, kalau baru memulai kebiasaan mengaplikasikan perona mata, tipe cair ini lebih sulit di-blending karena rawan meleset. Meski tahan menempel lebih lama, tetapi buat kamu dengan kulit berminyak perlu menghindari memilih eyeshadow tekstur cair.


     4. Eyeshadow tabur

Produk eyeshadow dengan tekstur seperti bedak ini, biasa dipakai dengan ditaburkan. Didesain dalam botol-botol berkilau, perona jenis ini cocok untuk perempuan yang suka tampilan berani serta dramatis. Nah, salah satunya untuk membuat sentuhan smookey.


Untuk pemakai eyeshadow yang amatir, disarankan memilih tipe bubuk dengan palet warna yang sesuai dengan selera dan kulit wajah. Selanjutnya, bisa mengaplikasikan perpaduan warna eyeshadow untuk remaja seperti berikut ini.


Perpaduan warna eyeshadow untuk remaja

Cara memakai eyeshadow natural untuk remaja bisa tidak sesuai kalau keliru dalam pilihan warna. Karena basisnya penampilan natural, artinya pilih warna-warna earth tone sebagai palet eyeshadow-mu, di antaranya merah muda lembut, persik, tan, dan warna yang sedikit lebih gelap untuk membuat garis di lipatan kelopak mata.


Warna yang perlu kamu hindari adalah warna-warna tegas dan gelap. Karena warna ini tidak cocok dengan usiamu dan membuat kamu terlihat lebih tua jika memakainya.

Untuk memilih perpaduan warna dengan mengaplikasikan cara memakai eyeshadow natural untuk remaja yang dijelaskan di bawah, sesuaikan dengan warna mata. Mata cokelat bisa cocok dengan warna eyeshadow nude. Kalau bentuk mata menonjol, cobalah memakai eyeshadow warna hijau atau merah muda. Sedangkan untuk mata warna biru, kenakan warna tanah seperti cokelat muda, keunguan, atau abu-abu.


Cara memakai eyeshadow natural untuk remaja

Untuk merias wajah para remaja atau dikenal dengan riasan natural, memerlukan pengetahuan yang lengkap. Karena, kunci-kunci dalam mengaplikasikan makeup pada setiap fitur wajah perlu dilakukan secara detail. Termasuk mengaplikasikan eyeshadow pada mata. Selanjutnya yuk, ikuti panduan memakai eyeshadow dengan sentuhan natural.


     1. Pilih eyeshadow yang tepat

Tak ingin mata terlihat mengantuk, kamu bisa mengaplikasikan cara memakai eyeshadow natural untuk remaja dengan memakai perona mata powder yang berwarna mengkilap. Langkahnya, sapukan aplikator eyeshadow hingga tulang alis. Jangan lupa membuat bayangan alis yang tajam.


Kalau cara di atas dengan warna sedikit berkilau, selanjutnya kamu bisa mengaplikasikan perona mata berwarna merah muda secara samar saja. Warna ini menciptakan kesan hangat dan membuat mata lelah terlihat lebih cerah.


     2. Sediakan tools atau alat untuk mengaplikasikan eyeshadow

Cara memakai eyeshadow natural untuk remaja, perlu dimulai dari menyiapkan peralatan rias. Termasuk kuas eyeshadow atau kit perona mata. Dalam satu kit, umumnya tersedia lengkap, seperti kuas berkubah lebar, kuas blended, hingga kuas eyeliner miring.


     3. Persiapkan kelopak mata

Langkah ketiga ini wajib kamu lakukan, karena dengan memberi primer mata membantu eyeshadow menempel lebih lama. Primer seperti alas bedak, yang bertugas menjaga ketahanan riasan. Kalau kamu mengabaikan step ini, riasan rentan pudar karena tergesek atau meleleh karena keringat berlebih.


Untuk mengaplikasikan primer, kamu bisa memakai jari manis. Kenapa jari manis, karena sentuhan ringan membuat aplikasi primer tak terlalu tebal.


     4. Terapkan shading dasar di seluruh kelopak mata

Selanjutnya, sapukan warna pilihanmu ke seluruh kelopak mata sebagai shading dasar. Bisa menggunakan jari atau memakai kuas perona mata. Aplikasikan secara lembut dan ratakan sehingga sebagian besar kelopak tertutup perona. Tetapi, buat lebih tipis di bagian dalam ya. Paling penting lagi, batas mengaplikasikan dasaran warna ini sampai tulang alis atau lipatan mata untuk tampil natural.


     5. Oleskan warna matte yang lebih gelap pada lipatan

Cara memakai eyeshadow natural untuk remaja yang selanjutnya, buat shade lebih gelap pada lipatan mata atau tulang alis. Kalau kamu akan memadukan dua hingga tiga warna, pilih warna pada step ini yang paling gelap. Tujuannya untuk menambah dimensi mata. Jangan lupa, tetap blend secara mulus agar tidak terlihat kontras.


     6. Terapkan warna yang lebih terang pada sudut dalam kelopak mata

Seperti yang telah dijelaskan di atas, memadukan warna untuk penampilan natural perlu memilih kombinasi palet perona mata yang tepat. Buat remaja, warna matte tidak hanya membuat tampilan no-makeup-makeup tampak memesona. Tetapi juga menyulap mata cekung terlihat lebih terjaga.


Aplikasikan warna matte pilihanmu pada sudut dalam atau bawah garis tulang alis. Buat tampilan dramatis, boleh memakai warna lebih berkilau.


     7. Buat garis bulu mata dengan kuas eyeliner

Tampaknya mudah mempraktikkan cara memakai eyeshadow natural untuk remaja. Tetapi detail yang subtil, perlu kamu pahami betul supaya enggak menggagalkan riasan wajahmu. Tahap selanjutnya, buat garis bulu mata dengan sikat eyeliner. Jika ingin garis lebih pekat, basahi kuas sebelum mengaplikasikan. Lalu usapkan kuas di sepanjang garis bulu mata atas dan bulu mata bawah untuk membungkus warna eyeshadow.


Itulah cara memakai eyeshadow natural untuk remaja yang bisa kamu praktikkan. Memakai riasan sama pentingnya dengan merawat kulit wajah secara tepat. Kalau kamu memerlukan rekomendasi perawatan kulit sesuai dengan kondisi kulit wajah, jangan ragu konsultasi ke dokter berpengalaman di klinik Diri.

 

 

Sumber:

https://www.bebeautiful.in/all-things-makeup/eyes/types-of-eyeshadow-and-how-to-apply-them

https://www.realsimple.com/beauty-fashion/makeup/eyes/how-to-apply-eyeshadow

https://beauty.allwomenstalk.com/amazing-eye-makeup-tips-for-teenagers/#6

banner-artikel
Tag:
tips
solusi
Share:
WhatsAppTwitterFacebookTelegram
Artikel terkait

3 langkah mudah beli produk #RawatDiri

Dapatkan produk efektif dari dokter, dibuat personal untukmu.

person
Isi kuesioner simpel
Isi pertanyaan singkat tentang kondisimu. Tim Klinis akan memeriksa dan merespon kamu dengan segera.
truck
Beli produk dan terima paket cepat
Pilih dan bayar produk rekomendasi Diri. Terima di alamatmu dengan cepat.
pointer
Nikmati layanan perawatan berkelanjutan
Punya pertanyaan seputar perawatanmu? Tanya-jawab dengan tim klinis Diri GRATIS selama perawatan.