GRATIS Ongkir & Promo Terbaik Cuma di Aplikasi Diri Care!

Download
lifestyle

Cari Tahu Tentang Sejarah & Rekomendasi Gaya Terpopuler Rambut Mohawk

Tim Penulis Diri Care-02 Nov 2022
Sejarah rambut mohawk

Apa yang terlintas di pikiranmu ketika mendengar potongan rambut mohawk? Model rambut mohawk memang sangat unik sehingga menarik perhatian cukup banyak orang. Lantas bagaimana sejarah kepopuleran potongan rambut mohawk sampai bisa digemari banyak orang? Selain itu, artikel ini juga turut membahas rekomendasi gaya mohawk terbaik. Yuk, simak rangkuman artikel berikut sampai habis.


Sejarah Perkembangan Potongan Rambut Mohawk

Kata mohawk konon berasal dari kata Mohican. Tetapi terkadang gaya mohawk juga diberi julukan iro yang merujuk pada kata Iroquois. Banyak yang memperkirakan gaya rambut mohawk berasal dari orang-orang Iroquois, salah satu bagian dari suku Indian di Amerika Utara.


Gaya rambut ini terbilang unik karena mencukur habis rambut pada bagian kanan dan kiri, sedangkan rambut bagian atas hingga ke belakang sengaja dibiarkan terjuntai panjang bagai surai kuda.


Menurut seorang pria bernama James Smith yang pernah jadi tawanan Suku Mohawk selama berlangsungnya perang Perancis-Indian, menyebutkan gaya mohawk didapatkan bukan dengan cara dicukur, melainkan mencabut rambut di bagian kanan dan kiri. Laly menyisakan rambut di bagian tengah dengan panjang sekitar 4 inchi yang kemudian dikepang rapi.

Mulanya gaya rambut mohawk jadi populer di masyarakat luas setelah diputarnya sebuah film Hollywood yang dibintangi oleh Henry Fonda di tahun 1939 dengan tajuk Drums Along the Mohawk.

Kepopuleran gaya rambut mohawk menjadi inspirasi regu militer Amerika Serikat untuk mengintimidasi musuh selama perang Vietnam yang berlangsung pada tahun 1950-an. Pada periode yang sama, banyak musisi jazz yang memotong rambut mereka dengan gaya mohawk sebagai bentuk ekspresi. Namun saat ini orang-orang yang memotong rambut dengan gaya mohawk kebanyakan bukan melihat dari segi gayanya, tetapi sebagai bentuk rebelitas.


Rekomendasi Gaya Mohawk Terbaik

Sekilas gaya mohawk memang hanya terlihat seperti itu-itu saja. Namun ternyata potongan ini punya banyak variasi. Bagaimana perkembangan variasi gaya mohawk saat ini? Simak daftarnya berikut ini.


Short Mohawk with Fade

Variasi pertama potongan mohawk ini dikhususkan bagi orang yang memiliki rambut pendek tetapi tetap tertarik ingin memangkas rambutnya dengan model mohawk. Sisi kanan dan kiri rambut dipotong tipis dan hanya menyisakan rambut bagian sepanjang 2-3 sentimeter yang ditata berdiri.


Short Curly Mohawk

Model short curly mohawk lebih cocok untuk orang yang memiliki rambut bergelombang atau keriting. Rambut di bagian kanan dan kiri hanya dipangkas sedikit, sehingga masih menyisakan rambut yang cukup tebal. Kemudian rambut di bagian atas dan belakang dibiarkan terurai begitu saja dan biasanya ditata rapi menggunakan pomade. Tampilan ini dapat membuatmu lebih fresh dan berkelas.


Half Mohawk Fade

Ingin tampil berkarisma? Mungkin kamu bisa coba memotong rambut model half mohawk fade. Rambut yang berada di sisi samping dipangkas sampai cukup tipis. Panjang rambut di bagian atas kepala disisakan terurai cukup panjang. Tapi agar rambut tak mudah berantakan, selalu gunakan pomade setiap menata rambut.


Up Sweep with High Mohawk

Mungkin kamu sudah tak asing dengan variasi mohawk satu ini. Gaya ini cukup banyak digemari terutama di kalangan para selebriti sehingga termasuk potongan rambut yang populer. Up sweep with high mohawk merupakan potongan klasik dengan menata bagian depan rambut menjulang ke atas. Membuat rambut tampak bervolume, berstruktur, dan mencolok. Cocok digunakan oleh orang-orang yang percaya diri dan memiliki kepribadian unik.


Low Fade Mohawk

Bila ingin tampil berkesan dan menarik perhatian sekitar, kamu bisa coba potongan low fade mohawk. Memangkas rapi bagian sisi-sisi samping rambut dan lebih banyak bermain di rambut bagian atas. Kamu bisa lebih berekspresi dengan mengeksplor tatanan rambut di bagian atas.


Taper Fade Mohawk

Taper fade mohawk sangat cocok untuk pribadi yang kalem dan tegas. Potongan ini dapat memberikan efek karismatik dan tajam. Rambut atas yang lebih panjang ditata rapi ke arah depan, sementara di rambut samping dan belakang dipangkas pendek.


High Fade Mohawk

Jenis potongan mohawk kali ini cocok untuk tipe rambut manapun, baik itu lurus, bergelombang, keriting, hingga rambut yang tebal dan kaku. Sama seperti potongan mohawk pada umumnya, rambut di sisi samping dipotong hingga tipis, tapi masih menyisakan sedikit di bagian belakang. Kamu bisa menata bagian atas dan depan rambut sesuka hati. Semakin panjang rambut akan lebih baik, karena akan semakin banyak pilihan gaya yang bisa kamu coba.


Wide and Long Mohawk

Kalau kamu adalah tipikal orang yang sedikit liar dan suka jadi pusat perhatian, model wide and long mohawk bisa jadi pilihan. Perbedaan kontras antara bagian samping rambut yang dipangkas sangat tipis dengan rambut belakang yang panjang dan ditata menjulang ke atas seperti kipas tentu akan jadi visual yang mencolok.


Demikian rangkuman singkat sejarah potongan rambut mohawk dan juga beberapa rekomendasi gaya yang bisa kamu coba. Jangan hanya menata rambut, kamu juga harus menjaga dan merawat rambut supaya tetap sehat dan berkilau. Pakailah sampo dan serum rambut yang cocok, lalu konsultasikan pada dokter jika memiliki keluhan seperti rambut rontok dan kebotakan.

Diricare menawarkan jasa konsultasi gratis yang bisa kamu lakukan di mana saja melalui smartphone-mu. Mulai dari tiga langkah mudah, dokter akan merekomendasikan produk untuk memberantas keluhan rambutmu. Yuk, klik di sini!


Tag:
tips
Share:
WhatsAppTwitterFacebookTelegram
Artikel terkait

3 langkah mudah beli produk #RawatDiri

Dapatkan produk efektif dari dokter, dibuat personal untukmu.

person
Isi kuesioner simpel
Isi pertanyaan singkat tentang kondisimu. Tim Klinis akan memeriksa dan merespon kamu dengan segera.
truck
Beli produk dan terima paket cepat
Pilih dan bayar produk rekomendasi Diri. Terima di alamatmu dengan cepat.
pointer
Nikmati layanan perawatan berkelanjutan
Punya pertanyaan seputar perawatanmu? Tanya-jawab dengan tim klinis Diri GRATIS selama perawatan.