Seiring bertambahnya usia, warna pigmen pada rambut perlahan-lahan mulai memudar dan mengakibatkan rambut beruban ketika menginjak usia senja. Akan tetapi, segelintir orang mulai beruban meski usianya belum memasuki masa lansia dan bingung mencari cara aman untuk menghitamkan rambut. Nah, artikel ini akan membahas cara menghitamkan rambut secara alami yang tentunya aman. Baca artikel ini sampai habis, ya!
Penyebab Rambut Beruban
Tubuh memproduksi zat pigmen atau melanin yang berfungsi memberikan perlindungan pada kulit dan memberikan warna pada kulit dan rambut. Namun produksi melanin ini dipengaruhi oleh usia. Semakin tua usia seseorang, produksi zat melanin akan berkurang dan menyebabkan rambut jadi beruban.
Melansir Healthline, sebanyak 20% orang mulai mengalami berkurangnya produksi melanin ketika menginjak usia 30-an. Tapi dalam beberapa kasus, orang bisa mengalami beruban lebih cepat karena pengaruh dari faktor genetik atau dalam kondisi kesehatan tertentu.
Fakta Tentang Rambut Beruban
Banyak informasi yang beredar menyebutkan bahwa rambut beruban dapat kembali hitam berkilau secara natural. Di samping itu, banyak juga produk-produk perawatan rambut yang mengklaim dapat menghitamkan rambut dengan cepat.
Namun pada faktanya akan susah menghitamkan rambut kembali jika kemunculan uban disebabkan oleh faktor usia atau faktor genetis. Sebab, ketika folikel rambut sudah tak mampu memproduksi zat pigmen, sel melanin tidak dapat memperbaruinya lagi. Artinya produksi zat pigmen sudah benar-benar berhenti.
Kabar baiknya, bagi orang-orang yang sudah mengalami rambut beruban di usia remaja hingga 30-an awal, sangat memungkinkan untuk mengembalikan warna hitam dan kilau rambut mereka seperti semula, karena penyebab rambut beruban tidak dipengaruhi oleh faktor penuaan dan genetis.
Bagaimana Cara Menghitamkan Rambut Beruban Secara Alami?
Rambut beruban yang tidak dipengaruhi faktor keturunan sangat memungkinkan untuk diatasi. Ada banyak cara alternatif yang aman dan alami untuk mengembalikan kilau hitam rambutmu. Apa sajakah itu?
Menyeimbangkan Pola Makan
Mengonsumsi makanan bergizi dan menjaga pola makan seimbang ternyata dapat mengurangi risiko rambut beruban. Mengapa begitu? Ketika makanan yang dikonsumsi kaya nutrisi dapat berefek pada produksi sel melanin di folikel rambut.
Nutrisi yang berperan penting pada produksi zat pigmen adalah vitamin B12, asam folat, zat besi, dan tembaga. Dengan rajin memakan makanan yang kaya keempat nutrisi tersebut, warna abu-abu pada rambut bisa memudar dan kembali ke warna rambut semula dalam beberapa minggu.
Memeriksakan Kondisi Tubuh ke Dokter
Ketika rambut yang hitam dan sehat tiba-tiba jadi beruban, mungkin mengindikasikan tubuh sedang menderita suatu penyakit. Ada beberapa penyakit yang menyebabkan fluktuasi hormon sehingga berpengaruh pada produksi sel melanin sehingga rambut jadi beruban.
Penyakit-penyakit tersebut adalah vitiligo, tiroid, dan alopecia areata. Jika penyebab rambut beruban karena adanya gangguan kondisi kesehatan, satu-satunya cara adalah datang dan konsultasi ke dokter agar bisa mendapatkan penanganan serta pengobatan yang tepat.
Meminum Suplemen
Sudah disebutkan sebelumnya jika kekurangan beberapa nutrisi penting dapat berimbas pada tubuh dan menghambat cara kerja zat pigmen di folikel rambut yang mengakibatkan rambut tiba-tiba jadi beruban. Salah satu solusinya adalah mengonsumsi suplemen yang di dalamnya terkandung vitamin B12, vitamin D3, biotin, zat besi, dan selenium. Nutrisi dan mineral tersebut penting untuk memperlancar kerja tubuh dan mengembalikan warna rambut seperti sedia kala.
Hair Mask
Saat warna rambut mulai memudar, tidak ada salahnya mengencangkan perawatan rambut dengan rutin melakukan hair mask. Usahakan gunakan bahan-bahan yang alami dan hindari penggunaan zat kimia berlebihan agar kesehatan rambut bisa terjaga.
Kamu bisa buat sendiri hair mask di rumah menggunakan bahan alami seperti ampas teh hitam, minyak almond, ampas kopi hitam, sari bunga henna, dan masih banyak lagi. Selain itu, kamu juga bisa rajin-rajin mengusapkan minyak esensial di kulit kepala dan batang rambut untuk menjaga kesehatan rambut, menangkal radikal bebas, dan memperlancar peredaran darah di kepala.
Memperbaiki Gaya Hidup
Sangat penting untuk memperbaiki gaya hidup yang tak sehat untuk menjaga kesehatan tubuh. Pertama adalah dengan pintar-pintar mengelola emosi dan stress yang berdampak buruk pada tubuh. Dengan adanya hormon kortisol yang diproduksi saat kondisi stress bisa menghambat produksi zat melanin di folikel rambut.
Selanjutnya, hentikan kebiasaan merokok, menjaga berat badan yang ideal, hindari kontak langsung dengan polutan, dan jaga rambut agar tidak terlalu sering terkena paparan sinar matahari langsung.
Menyemir Rambut
Cara terakhir yang paling cepat untuk menghitamkan rambut adalah dengan menyemir rambut sesuai warna asli rambut. Kamu bisa memilih semir rambut yang permanen atau semi-permanen. Namun, jangan lupa untuk memastikan kalau kamu tidak alergi terhadap komposisi semir rambut yang tak jarang mengandung bahan-bahan kimia cukup keras.
Itu dia ulasan singkat tentang cara menghitamkan rambut secara alami yang bisa kamu ikuti di rumah. Sangat penting untuk menjaga tampilan rambut agar tetap sehat, hitam, dan berkilau. Tak usah ragu berkonsultasi ke dokter jika punya keluhan rambut seperti rambut rontok atau ketombe yang susah hilang. Diricare menyediakan konsultasi online gratis bersama dokter berpengalaman dan dapatkan rekomendasi produk dengan harga terjangkau. Yuk, mulai konsultasi di sini!
Sumber:
https://www.healthline.com/health/can-white-hair-turn-black-again#other-ways-to-add-color
https://www.bebeautiful.in/all-things-hair/everyday/8-home-remedies-to-darken-grey-hair