GRATIS Ongkir & Promo Terbaik Cuma di Aplikasi Diri Care!

Download
kecantikan kulit

Jangan Dipencet, Begini 6 Cara Menghilangkan Komedo Putih yang Membandel

Ditinjau oleh: dr. Sarafina G.-25 Jul 2022
Cara Menghilangkan Komedo Putih Membandel Diricare

Komedo putih tak seperti jerawat hormonal ataupun jerawat karena lupa membersihkan wajah. Salah satu tipe jerawat yang bandel dan sulit untuk dihilangkan. Tak jarang, gemas melihatnya dan ingin memencet agar segera kempis. Tapi memencet jerawat tidak akan menyelesaikan masalah komedo putih. Karena setiap tipe wajah membutuhkan cara menghilangkan komedo putih yang membandel secara berbeda.


Komedo putih adalah jenis jerawat dikenal dengan acne vulgaris. Penyebab komedo putih, paling umum dialami ketika minyak dan kulit mati menutup folikel rambut atau kelenjar sebaceous dan membentuk bintil tertutup pada kulit. Untuk membedakan dengan jenis komedo atau jerawat lain, kamu perlu mengenali tandanya. Komedo putih atau whitehead terlihat seperti bintil kecil yang terlihat di kulit dan berwarna kekuningan atau putih.


Perlu kamu ketahui, bahwa komedo putih bentuknya tertutup sehingga sulit untuk dihilangkan. Meski sama-sama membutuhkan cara tepat dalam menghilangkan, komedo putih dan komedo hitam sedikit berbeda. Komedo hitam disebabkan folikel yang tersumbat oleh penumpukan minyak dan sel kulit mati sehingga muncul bintik-bintik komedo berwana gelap.


Perubahan hormonal yang memicu kelenjar keringat produksi minyak berlebih, bisa mempengaruhi munculnya komedo putih. Ini kerap dialami oleh remaja dan dewasa muda. Tetapi tak sedikit orang dewasa memiliki komedo putih hingga usia 30-an. Bahkan, pada beberapa kasus, whitehead baru dialami ketika usia dewasa. Sebuah studi menunjukkan hampir semua orang pada suatu waktu mengalami komedo putih. Oleh karena itu, komedo putih yang membandel dihilangkan atau diobati secara tepat dengan cara berikut ini.


Cara menghilangkan komedo putih yang membandel

Komedo putih sering muncul di bagian wajah, terutama pada pipi, dahi, sekitar mulut, dan dagu. Beberapa orang juga mengalaminya di area tubuh lain yang berkeringat seperti leher, punggung, dada, dan lengan atas. Kelenjar keringat memproduksi minyak bukan tanpa alasan lho!. Keringat diproduksi berguna untuk menjaga kulit dan rambut tetap terhidrasi serta berkilau. Nah, itu artinya komedo putih juga bisa muncul di bokong, paha, telinga, kulit, kepala, maupun di alat kelamin. Menghilangkan komedo putih yang membandel, ikuti cara di bawah ini.


1. Rutin membersihkan wajah dengan kandungan benzoil peroksida

Benzoil peroksida bermanfaat untuk mengangkat bakteri di permukaan kulit yang memperburuk jerawat. Berdasarkan formulasi tim ahli dan dokter berpengalaman, Custom Acne Facial Wash dari klinik Diri, dapat menangani masalah jerawat, komedo, dan bruntusan pada kulit wajahmu.


Untuk mencuci wajah, kamu perlu melakukan setidaknya dua kali sehari atau ketika setelah beraktivitas dan berkeringat. Tujuannya agar minyak kulit tidak menumpuk dan menyatu dengan sel kulit mati serta kotoran sehingga memicu komedo putih.


2. Pakai toner mengandung AHA (asam alfa hidroksi)

Asam alfa hidroksi membantu mengontrol produksi sebum di kulit. Setelah kamu membersihkan wajah, kamu juga perlu rutin mengenakan toner yang mengandung alfa hidroksi. Selain produksi sebum akan lebih terkontrol, Custom Acne Toner juga diformulasikan untuk mengangkat sel kulit mati dan membasmi komedo.


3. Pakai sunscreen dengan manfat berlapis

Sunscreen bermanfaat melindungi kulit dari efek paparan sinar matahari. Seperti yang kita tahu, sinar matahari dengan ultraviolet bisa berakibat buruk pada kulit, antara lain memicu jerawat, bintik-bintik cokelat atau gelap, tekstur kulit jadi tak mulus, dan penuaan dini.


Untuk mendapatkan manfaat berlapis, kamu bisa memakai Custom Acne Sunscreen. Di samping melindungi kulit dari sinar ultraviolet, sunscreen ini mengandung azelaic acid yang mempunyai efek anti mikroba dan anti inflamasi sehingga mampu mengobati komedo. Kelebihan lainnya, produk dari klinik Diri ini mampu menghambat produksi pigmen sehingga kulit tampak lebih cerah serta memudarkan noda bekas jerawat.


4. Retinoid dalam krim malam

Dermalogis menyarankan mengenakan krim, losion, ataupun serum yang mengandung retinoid dipakai pada malam hari. Alasannya, agar regenerasi kulit dan stimulasi kolagen bekerja maksimal tanpa dilemahkan oleh paparan matahari. Nah, cara menghilangkan komedo putih yang membandel selanjutnya, lengkapi perawatanmu dengan Custom Acne Night Cream yang diformulasikan tidak hanya memerangi penyebab jerawat tetapi juga mencegah dan meregenerasi sel kulit baru.


5. Uap yang membantu membuka pori-pori

Komedo putih, seperti yang dijelaskan sebelumnya, disebabkan minyak bersatu dengan kotoran, sel kulit mati, dan debu. Uap digunakan untuk perawatan wajah, karena membantu membuka pori-pori sehingga kotoran dan penyebab komedo yang menumpuk lainnya dapat terangkat. Proses menguap kulit wajah juga dapat melonggarkan pori-pori yang tersumbat. Artinya, menguap dapat bermanfaat untuk mengatasi komedo putih yang membandel.


Untuk melakukannya, rebus air panas dalam panci di atas kompor. Setelah mendidih matikan api dan turunkan panci dari kompor atau letakkan di wastafel. Tunggu selama beberapa saat hingga suhu air turun. Kemudian condongkan wajah ke arah wastafel atau di atas panci yang mengeluarkan uap panas, lakukan selama 5-10 menit. Cara ini bisa diulangi hingga dua atau tiga kali setiap minggu.


6. Mikrodermabrasi

Cara menghilangkan komedo putih yang membandel, bisa ditangani langsung oleh dokter kulit. Dengan mikrodermabrasi, dokter menggunakan alat khusus untuk mengangkat lapisan kulit paling atas atau seperti ‘mengampelas’ kulit. Meskipun tampak seram, tetapi caranya dilakukan oleh tangan ahli dan bersertifikasi untuk mengangkat bagian atas kulit yang menyebabkan komedo putih.


Selain enam cara di atas, kamu bisa melakukan cara-cara tepat lainnya. Misalnya dengan minum antibiotik agar bakteri penyebab komedo musnah. Tetapi, cara menghilangkan komedo putih yang membandel perlu dilakukan dengan tepat lho. Bahkan kalau memilih cara minum obat oral, harus dengan resep dokter. Apabila kamu membutuhkan konsultasi dan formula skincare khusus disesuaikan dengan tipe kulitmu, bisa dilakukan di klinik Diri.


Referensi:

https://www.healthline.com/health/beauty-skin-care/whiteheads-on-nose#_noHeaderPrefixedContent

https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/22039-whiteheads

Tag:
jerawat
skincare
komedo putih / whitehead
tips
Share:
WhatsAppTwitterFacebookTelegram
Artikel terkait

3 langkah mudah beli produk #RawatDiri

Dapatkan produk efektif dari dokter, dibuat personal untukmu.

person
Isi kuesioner simpel
Isi pertanyaan singkat tentang kondisimu. Tim Klinis akan memeriksa dan merespon kamu dengan segera.
truck
Beli produk dan terima paket cepat
Pilih dan bayar produk rekomendasi Diri. Terima di alamatmu dengan cepat.
pointer
Nikmati layanan perawatan berkelanjutan
Punya pertanyaan seputar perawatanmu? Tanya-jawab dengan tim klinis Diri GRATIS selama perawatan.