Merawat kesehatan kulit, penting untuk dilakukan. Sebab, kulit memiliki esensi untuk melindungi organ internal tubuh dari sinar UV maupun polusi penyebab penyakit. Biasanya, dalam merawat kulit, kita sering menggunakan berbagai macam produk skincare. Dari yang mahal, hingga brand ternama. Namun, ternyata merawat kulit dari luar saja belum cukup, loh. Kamu juga perlu mengonsumsi makanan bergizi yang bisa menutrisi kulit dari dalam.
Salah satu kandungan nutrisi makanan yang sangat bagus untuk kulit adalah kolagen. Kolagen merupakan protein yang berperan untuk menjaga kekuatan tulang, keelastisan jaringan ikat, hingga kelembutan kulit. Lalu, apa saja sih makanan yang mengandung kolagen? Berikut ulasannya!
1. Daging Merah
Pada dasarnya, kolagen dapat ditemukan di berbagai makanan hewani yang mengandung protein. Salah satunya daging merah. Daging merah, seperti sapi, domba, atau babi mengandung kolagen dalam jumlah yang signifikan. Kandungan kolagen pada daging merah, bisa kamu dapatkan di bagian-bagian yang mengandung banyak jaringan ikat. Contohnya sandung lamur.
2. Daging Ayam
Nah, kalau kamu kurang suka mengonsumsi daging merah, daging ayam juga mengandung kolagen. loh! Sebagian besar kolagen daging ayam berasal dari jaringan ikat dan tulang rawannya (tulang muda). Protein pada daging ayam, tergolong berkualitas tinggi karena mengandung asam amino yang lengkap. Asam amino ini akan berguna untuk meregenerasi kolagen yang berguna untuk kulit kita.
3. Ikan
Kamu suka makan seafood? Ikan merupakan makanan sumber kolagen lainnya yang bisa kita konsumsi sehari-hari. Bahkan, para ahli menyebutkan, kolagen dari ikan akan lebih mudah diserap tubuh, dibandingkan dengan daging-dagingan lainnya, loh. Sebagian kolagen ikan bersumber dari kepala, sisik atau kulit, dan bola matanya.
4. Telur
Tidak hanya dagingnya saja, telur ayam juga mengandung kolagen. Namun, kandungan kolagen telur sedikit, tidak sebanyak ikan atau daging-dagingan lainnya. Meskipun begitu, telur masih mengandung nutrisi penting lainnya bagi tubuh kita, seperti vitamin, mineral, lemak sehat, dan protein yang tinggi. Khususnya putih telur yang mengandung asam amino berupa glisin dan prolin. Asam amino ini dapat memicu pembentukan kolagen dalam tubuh.
5. Sayuran Hijau
Nah, apakah kolagen hanya terkandung dalam produk-produk hewani saja? Jawabannya iya. Tapi, ada loh makanan yang bisa membantu pembentukan kolagen dalam tubuh. Contohnya sayur-sayuran hijau, seperti bayam, brokoli, daun kale, dan lainnya. Jenis sayuran hijau ini memiliki kandungan klorofil tinggi yang berfungsi memicu produksi kolagen dalam tubuh. Selain itu, sayur-sayuran hijau juga kaya akan antioksidan yang dapat melindungi kulit dari kerusakan kolagen akibat paparan sinar matahari.
6. Buah-buahan Tinggi Vitamin C
Kalau mengonsumsi buah-buahan, pasti semua orang suka, ya. Buah-buahan sitrus yang tinggi vitamin C, seperti jeruk, jambu biji, lemon, atau stroberi, sebenarnya tidak mengandung kolagen. Namun, kandungan vitamin C dalam buah-buahan ini, membantu pembentukan prokolagen yang menjadi bahan baku kolagen dalam tubuh. Vitamin C berperan sebagai perekat asam amino untuk membentuk kolagen.
7. Kacang-Kacangan
Meskipun kacang-kacangan tidak mengandung banyak kolagen, tapi makanan ini tinggi akan zinc yang berfungsi untuk membantu produksi kolagen dalam tubuh. Selain itu, kacang-kacangan atau biji-bijian juga mengandung vitamin E yang berperan sebagai antioksidan. Kamu bisa mengonsumsi kacang-kacangan sebagai pengganti cemilan untuk membantu mendapatkan kulit yang sehat.
8. Kaldu Tulang
Perlu kamu ketahui, kaldu tulang merupakan makanan sumber kolagen paling tinggi. Kaldu tulang dapat kamu buat dengan merebus tulang dalam air selama beberapa jam. Dengan begitu, segala nutrisi yang terdapat pada tulang, termasuk kolagen, akan diekstraksi sangat baik. Kaldu tulang bisa kamu konsumsi sebagai pengganti kaldu biasa pada sup untuk menambah nutrisinya.
9. Bawang Putih
Bawang putih tidak mengandung kolagen dalam bentuk protein struktural yang terdapat pada jaringan ikat, ya. Namun, bawang putih kaya akan senyawa-senyawa sulfur alami, enzim, dan antioksidan yang membantu pembentukan kolagen dalam tubuh kita. Selain itu, konsumsi bawang putih juga dapat meningkatkan sirkulasi darah dan melawan kerusakan oksidatif dalam tubuh.
10. Paprika
Nah, selain sayur-sayuran hijau, paprika adalah jenis sayuran yang tinggi vitamin C, vitamin A, serat, dan zat antioksidan lainnya. Seperti yang sudah kita tahu sebelumnya, vitamin C adalah nutrisi penting dalam sintesis kolagen. Jadi, dengan mengonsumsi paprika, dapat mendukung produksi kolagen pada tubuh kamu, ya.
11. Tomat
Meskipun secara kandungan, tomat tidak mengandung kolagen, tapi tomat juga kaya akan vitamin C yang membantu pembentukan dan pemeliharaan kolagen dalam tubuh, ya. Selain itu, tomat juga mengandung likopen, yaitu antioksidan yang berperan penting dalam menjaga kesehatan kulit.
12. Makanan Fermentasi
Makanan fermentasi tidak secara langsung mengandung kolagen, tapi makanan jenis ini dapat mendukung kesehatan kulit dan jaringan ikat secara keseluruhan. Jaringan ikat merupakan tempat dibentuknya kolagen. Jadi, jika jaringan ikat sehat, produksi kolagen dalam tubuh juga akan maksimal.
Beberapa makanan fermentasi, seperti tempe, yoghurt, kimchi, dan miso, mengandung probiotik atau bakteri baik. Probiotik dapat membantu meningkatkan keseimbangan mikrobiota usus dan mendukung pencernaan yang sehat. Usus yang sehat dapat mendukung penyerapan nutrisi yang efisien, termasuk nutrisi yang diperlukan untuk produksi kolagen.
13. Spirulina
Pernahkah kamu mendengar nama spirulina? Spirulina adalah jenis ganggang yang mengandung beragam vitamin, mineral, antioksidan, dan protein nabati yang baik bagi kita. Meskipun spirulina tidak mengandung kolagen secara langsung, tapi tanaman ini dapat membantu produksi kolagen dalam tubuh.
Oke, itulah beberapa makanan mengandung kolagen yang bisa kamu konsumsi untuk kesehatan kulit. Perlu kamu ketahui juga, kolagen yang dikonsumsi melalui makanan, tidak semuanya bisa langsung diserap oleh tubuh. Tubuh manusia harus memecah kolagen menjadi peptida kolagen yang lebih kecil agar mudah terserap dan dimanfaatkan secara efektif.
Jadi, untuk memperoleh manfaat kolagen secara langsung, biasanya lebih efektif untuk mengonsumsi makanan atau suplemen yang mengandung kolagen yang sudah dipecah, seperti kolagen hidrolisat.
Jika kamu punya pertanyaan lebih lanjut mengenai suplemen kolagen yang bagus untuk kulit, kamu bisa diskusi lebih lanjut melalui dokter berpengalaman melalui link ini.
Referensi:
Kresnomurti, B. 2023. Simak Beberapa Makanan Mengandung Sumber Kolagen Alami [Daring]. Tautan: https://kesehatan.kontan.co.id/news/simak-beberapa-makanan-sumber-kolagen-alami
12 Makanan yang Mengandung Kolagen Agar Kulit Sehat [Daring]. Tautan: https://hellosehat.com/penyakit-kulit/perawatan-kulit/makanan-yang-mengandung-kolagen/
7 Makanan Kaya Kolagen untuk Kulit Sehat [Daring]. Tautan: https://nutrilite.co.id/healthy-lifestyle/uncategorized/7-makanan-kaya-kolagen-untuk-kulit-sehat