GRATIS Ongkir & Promo Terbaik Cuma di Aplikasi Diri Care!

Download
kecantikan kulit

Selain Mengubah Kebiasaan Buruk, Ketahui 10 Cara Mengatasi Kulit Kusam dan Berminyak

Ditinjau oleh: dr. Flora F-22 Jun 2022
Cara Mengatasi Kulit Kusam dan Berminyak diricare

Kulit wajah yang sehat, kencang, dan bercahaya diimpikan oleh banyak orang. Namun gaya hidup tidak sehat dan keliru merawat kulit bisa membuat impian sulit sekali untuk direalisasikan. Alhasil, kulit wajah pun jadi terlihat kusam, berminyak, dan jauh dari kenyataan yang diharapkan. Nah, supaya impianmu bisa menjadi kenyataan, penting sekali mengetahui cara mengatasi kulit kusam dan berminyak.


Perlu diketahui bahwa ciri-ciri kulit kusam biasanya memiliki beberapa tanda seperti raut wajah yang kurang sehat, tampak lelah, tekstur kulit kasar, dan tidak berkilau meskipun sangat berminyak. Biasanya, bawah mata juga terlihat lebih gelap. Jika kulitmu mengalami hal tersebut, coba ketahui beberapa penyebab dan cara mengatasinya.


Penyebab kulit kusam dan berminyak

Barangkali kamu mengira bahwa kulit akan baik-baik saja tanpa merawatnya. Nyatanya, kebiasaan yang keliru dan sejumlah faktor lain berikut ini berkontribusi menyebabkan kulit kusam dan berminyak.


1. Kurang minum air mineral

Minum banyak air dapat membantu kulit terhidrasi dengan baik. Sebuah studi tahun 2015, dilansir Healthline, menemukan bahwa terdapat hubungan kuat antara minum cukup air mineral dengan kulit yang sehat. Selain mengoleskan serum, cukup minum dapat memenuhi kebutuhan cairan di bawah permukaan kulit.


2. Tidak memakai pelembap

Meskipun kamu memiliki jenis kulit berminyak, dermatologis tetap menyarankan untuk memakai pelembap. Terutama jika kamu berada di tempat yang dingin maupun ruangan ber-AC. Baiknya, kamu mengenakan pelembap dua kali sehari untuk membantu kulit terhidrasi dan melindungi lapisan atas yang halus.


3. Terpapar sinar matahari langsung

Protein penting yang melindungi kulit akan rusak jika terpapar sinar matahari yang mengandung UV. Jika membiarkan kulit wajahmu di bawah terik matahari tanpa perlindungan, akan menyebabkan kulit kering, kusam, dan warna kulit tak merata.


4. Penumpukan sel kulit mati

Dalam perawatan kulit, kamu perlu melakukan eksfoliasi untuk mengangkat sel kulit mati. Ini bisa dilakukan seminggu sekali atau dua supaya permukaan kulit tidak bersisik, kusam, serta memperbaiki tekstur kulit.


5. Kurang tidur

Kurang tidur merupakan salah satu penyebab kulit kusam dan berminyak. Jika kamu sering begadang atau mengalami insomnia, maka perlu segera diatasi agar tidak mengganggu penampilanmu. Saat kurang tidur, sel-sel kulit tidak dapat berfungsi dengan baik. Ini bisa menyebabkan mata panda dan kulit bermasalah karena kurang istirahat.


6. Tidak menghapus makeup

Sebelum tidur, kamu wajib membersihkan wajah. Meskipun kamu terlalu lelah, sempatkan waktu untuk mencuci wajah terlebih dahulu. Karena tidur dengan sisa-sisa makeup dan debu dibiarkan menempel akan membuat kotoran menumpuk. Efeknya, pori-pori tersumbat yang menyebabkan kulit tak bisa bernapas dengan leluasa.


7. Memakai produk perawatan kulit yang salah

Produk perawatan kulit diformulasikan secara berbeda pada setiap jenis kulit. Artinya kamu perlu mengenali kebutuhan kulitmu dan pilih produk yang sesuai. Misalnya, menggunakan sabun atau produk dengan bahan terlalu keras untuk kulit bisa menyebabkan kelembapan kulit menurun. Kelembapan menurun bisa memicu pori-pori tersumbat, kemerahan, dan kulit kehilangan kesegarannya.  


8. Merokok

Menurut studi yang dilakukan tahun 2010, merokok merupakan faktor yang menyebabkan penuaan dini pada kulit. Studi ini menemukan bahwa merokok merusak produksi kolagen, menurunkan elastisitas dan jaringan ikat kulit. Kondisi ini disebut stres oksidatif sehingga kulit wajah terlihat lebih kusam dibandingkan tidak merokok.


9. Usia

Bertambahnya usia niscaya membuat perubahan besar pada kulit. Hal ini tak dapat terhindarkan, namun kamu bisa mengontrol proses penuaan dengan menerapkan perawatan kulit secara rutin, mencukupi nutrisi dan hidrasi yang dibutuhkan kulit.


Sembilan penyebab di atas, perlu kamu hindari supaya kulit wajah tidak bermasalah. Agar kulit wajahmu kembali glowing dan produksi sebum tidak berlebihan, lakukan cara mengatasi kulit kusam dan berminyak berikut di bawah ini ya.


Cara mengatasi kulit kusam dan berminyak

Kulit pada wajah jauh lebih tipis hingga sepuluh kali lipat daripada kulit di bagian tubuh lain. Kulit wajah juga rentan mengalami masalah seperti kulit pada telapak tangan dan telapak kaki. Selain itu, kulit wajah membutuhkan perhatian ekstra karena terus-menerus terpapar stresor lingkungan seperti sinar UV dari matahari, angin, dan polusi. Didorong alasan tersebut, kamu perlu melakukan cara mengatasi kulit kusam dan berminyak secara tepat. Ingin tahu bagaimana caranya, berikut yang wajib kamu lakukan.


1. Memakai tabir surya

Tabir surya bermanfaat meningkatkan perlindungan pada kulit wajah. Sebelum kamu beraktivitas di luar ruangan, baiknya memakai perlindungan ini untuk menjaga kulit tetap sehat. Tabir surya juga akan membantumu terhindar dari penyakit kulit, seperti kanker kulit.


2. Gunakan produk perawatan kulit yang sesuai

Karena kulit wajah lebih sensitif, kamu perlu mempertimbangkan betul produk yang akan dipakai. Sebelum mengaplikasikan produk jenis apapun, ketahui dulu karakter kulitmu. Kenali apakah kulitmu berminyak, kering, normal, kombinasi, atau sensitif. Disamping itu, pilih produk yang diformulasikan untuk kebutuhan kulitmu agar tidak membuatnya kusam ataupun terlihat oily.


3. Hindari menggosok kulit wajah

Kulit kusam dan berminyak membutuhkan perawatan khusus. Alih-alih menggosoknya untuk mengangkat sel kulit mati, lebih baik rutin mencuci wajah sebelum tidur. Ketika berkeringat, hindari pula menggosoknya dengan tisu karena bisa mengiritasi dan memperburuk kondisi kulit.


4. Cuci muka di saat yang tepat

Terlalu sering mencuci muka tidak disarankan, karena bisa membuat kulit kehilangan keseimbangan pH. Mencucinya saat bangun tidur membantu menghilangkan kotoran dan bakteri yang menempel saat tidur. Sedangkan mencuci sebelum tidur bertujuan menghapus makeup, dan menghilangkan kotoran yang menempel.


5. Mencuci wajah dengan lembut

Memperlakukan kulit wajah butuh kelembutan. Selain perlu melakukan teknik yang lembut, kamu juga wajib menghindari sabun pencuci wajah yang berbahan keras. Ketika mencuci wajah, oleskan pembersih pada telapak tangan, tambahkan sedikit air, dan oleskan lembut pada wajah. Teknik mengoleskan, gerakkan melingkar ujung jarimu. Kemudian akhiri dengan membilas bersih dan tepuk-tepuk lembut wajahmu dengan handuk bersih.


Hal lain yang perlu kamu hindari adalah mencuci wajah dengan suhu ekstrim. Air panas ataupun air dingin dapat menghilangkan minyak alami, ini membuat kulit lebih kering, rentan iritasi, dan menyebabkan pelebaran pembuluh superfisial. Mencuci muka paling disarankan menggunakan air hangat atau suhu ruangan agar membuat kulit rileks. 

  

6. Memakai toner setelah kulit wajah bersih

Jika kulitmu kusam, kamu perlu menambahkan langkah perawatan dengan memakai toner setelah kulit wajah bersih. Aplikasikan toner setelah meneteskannya pada kapas berserat lembut. Toner digunakan untuk memperbaiki tekstur kulit. Tetapi kamu perlu berkonsultasi ke dermatologis terlebih dahulu supaya bahan toner sesuai dengan yang dibutuhkan kulitmu.


7. Pakai pelembap pada pagi dan sore hari

Melembapkan adalah langkah yang tak boleh ditinggalkan jika kamu memiliki kulit berminyak. Semua jenis kulit membutuhkan pelembap, tetapi bagi kulit berminyak harus lebih hati-hati dengan jenis pelembap yang digunakan. Kulit berminyak lebih disarankan menggunakan pelembap berbahan dasar air, bebas minyak, dan teksturnya ringan.


8. Lakukan eksfoliasi untuk mengangkat sel kulit mati

Setidaknya seminggu sekali lakukan eksfoliasi untuk meningkatkan regenerasi sel-sel kulit dan merangsang produksi kolagen. Lapisan sel kulit mati yang tidak diangkat dapat menyebabkan kulitmu terlihat bersisik, kusam, kering, dan menyumbat pori-pori. Dengan rutin eksfoliasi, kamu bisa mendapatkan kulit kencang, terlihat bercahaya, halus, dan lebih sehat.


Disamping eksfoliasi, rutinitas merawat kulit wajah lain juga perlu kamu lakukan. Seperti mengenakan masker wajah yang membantu kulit tampak lebih bersinar. Ditambah lagi berikan nutrisi yang baik untuk kulitmu, misalnya memakai serum dengan bahan bermanfaat.


9. Berhenti merokok

Merokok membuat kulit terlihat kusam dan mempercepat munculnya tanda penuaan pada kulit. Hal ini dibuktikan dalam sejumlah penelitian. Merokok juga memperburuk kondisi kulit bagi penderita psoriasis dan hidradenitis suppurativa.


10. Konsultasi ke dermatologis

Semakin detail kamu mengenali kulitmu, maka akan semakin mudah mengatasi masalah. Maka untuk mengetahui secara menyeluruh tentang kondisi kulitmu, disarankan untuk konsultasi ke dermatologis atau dokter kulit. Dokter akan mendiagnosis masalah pada kulitmu secara lebih teliti. Dengan begitu, kamu akan mendapatkan solusi yang dibutuhkan dan perawatan kulit lebih terpercaya.


Diri Care menjadi solusi tepat untuk membuat kulit kusam Anda menjadi cerah dan glowing! Dapatkan skincare pencerahan yang teruji klinis dipersonalisasikan oleh dokter khusus untukmu. Mulai #RawatDiri untuk konsultasi gratis sekarang dengan Diri Care.


Itulah sepuluh cara mengatasi kulit kusam dan berminyak yang kamu alami. Bersikap bijak, tentu akan lebih bermanfaat dalam merawat kulit. Artinya hindari memakai produk kecantikan secara berlebihan, yang tidak hanya menghabiskan banyak dana tetapi juga menurunkan kualitas kulit wajah.


Referensi:

https://www.healthline.com/health/dull-skin#dull-skin-causes

https://www.healthline.com/health/skin-care-routine-for-oily-skin-2#tone

https://skinkraft.com/blogs/articles/dull-skin-causes-treatments

https://www.aad.org/public/everyday-care/skin-care-secrets/routine/healthier-looking-skin

http://www.actforlibraries.org/the-thickest-and-thinnest-skin-on-the-body/

Tag:
kusam
cerah
tips
glowing
skincare
Share:
WhatsAppTwitterFacebookTelegram
Artikel terkait

3 langkah mudah beli produk #RawatDiri

Dapatkan produk efektif dari dokter, dibuat personal untukmu.

person
Isi kuesioner simpel
Isi pertanyaan singkat tentang kondisimu. Tim Klinis akan memeriksa dan merespon kamu dengan segera.
truck
Beli produk dan terima paket cepat
Pilih dan bayar produk rekomendasi Diri. Terima di alamatmu dengan cepat.
pointer
Nikmati layanan perawatan berkelanjutan
Punya pertanyaan seputar perawatanmu? Tanya-jawab dengan tim klinis Diri GRATIS selama perawatan.