GRATIS Ongkir & Promo Terbaik Cuma di Aplikasi Diri Care!

Download
kecantikan kulit

9 Cara Menghilangkan Komedo Hitam di Hidung, Lakukan Hal Ini!

Ditinjau oleh: dr. Sarafina G.-22 Jun 2022
Cara Menghilangkan Komedo Hitam di Hidung Diricare

Komedo hitam merupakan masalah yang paling membuat gelisah. Bagaimana tidak, bintik-bintik hitam kecil ini mengganggu halusnya kulitmu. Sebagaimana yang diketahui, komedo merupakan salah satu jenis jerawat yang terbentuk dari folikel di bawah kulit dengan pori-pori yang sangat besar. Jerawat bintik kecil yang berwarna cokelat tua hingga hitam ini, umumnya muncul di bagian wajah paling berkeringat, seperti hidung. Alih-alih membiarkannya hilang sendiri dalam beberapa bulan ke depan, alangkah baiknya kamu perlu untuk mengetahui cara menghilangkan komedo hitam di hidung secara tepat.


Jika kamu memiliki kebiasaan memencet komedo hitam di hidung, mulai sekarang hentikan kebiasaan tersebut. Selain membuat kulit wajah bagian hidung memerah, memencet jerawat bisa memicu risiko iritasi dan menyisakan bekas luka. Oleh karena itu, kamu tidak hanya perlu mengetahui cara menghilangkan komedo hitam secara tepat. Tetapi juga memahami apa saja penyebab komedo hitam sehingga dapat melakukan langkah pencegahan.


Penyebab komedo hitam di hidung

Banyak orang mengira bahwa muasal komedo adalah kotoran. Dokter kulit Anjali Mahto dilansir Cosmopolitan menjelaskan, komedo hitam berasal dari minyak pada pori-pori yang teroksidasi. Nah, pemicu oksidasi adalah kotoran, sel kulit mati, dan minyak yang menutupi pori-pori.


Pada wajah terdapat sekitar 300.000 pori-pori yang memungkinkan sekresi keringat dan minyak. Menurut penjelasan dermatologis Dendy Engelman, MD., keringat berlebihan di musim dengan cuaca hangat berkontribusi pada penyumbatan pori-pori. Tak hanya itu, penyumbatan pori-pori diperparah dengan minyak, kotoran, dan sel-sel kulit. Setelah komponen tersebut teroksidasi, kemudian menjadi berwarna gelap dan jadilah komedo hitam.


Disamping produksi sebum oleh kelenjar sebaceous, sel kulit mati, dan kotoran yang menumpuk di lubang folikel, terdapat faktor lain yang menyebabkan komedo hitam di area ‘T’ pada wajah. Faktor tersebut antara lain perubahan hormonal, peningkatan produksi sebum selama masa remaja, saat menstruasi, atau ketika mengkonsumsi pil KB. Dilansir Healthline¸ beberapa orang percaya bahwa beberapa makanan dan minuman mempengaruhi jerawat. Diantaranya adalah produk susu dan makanan yang meningkatkan kadar gula darah, misalnya makanan tinggi karbohidrat. Untuk menghilangkan Komedo hitam, simak rekomendasi cara tepat pada penjelasan berikutnya.


Cara menghilangkan komedo hitam di hidung

Warna komedo terlihat mencolok di kulit. Untuk mengangkatnya, perlu berhati-hati karena jika bakteri menyerang bisa membuat folikel tersumbat dan meradang menjadi jerawat. Selain di wajah, atau secara spesifik di dagu, hidung, dan kening, komedo hitam juga bisa muncul pada bokong, paha, telinga, dan ketiak. Untuk menghilangkan komedo hitam di hidung, ikuti cara di bawah ini.


1. Rutin mencuci muka

Betapa pentingnya mencuci muka secara rutin dua kali sehari dan setelah berolahraga. Karena mencuci muka secara teratur dapat mengatasi berbagai jenis jerawat, termasuk komedo hitam. Kamu bisa mencuci wajah pada pagi dn malam hari. Ditambah lagi, perlu secara lembut dalam membersihkannya. Soalnya kalau kulit mengelupas justru membuat produksi minyak semakin banyak dan memicu komedo.


Ketika setelah berolahraga, juga disarankan untuk segera mencuci muka. Alasannya, jangan sampai keringat dan kotoran terperangkap di pori-pori sehingga menyebabkan komedo hitam di hidung atau tempat lain di bagian tubuh.


2. Gunakan tabir surya bebas minyak

Bagi kamu dengan tipe kulit berminyak, sebisa mungkin hindari tabir surya yang menyertakan bahan dasar oil. Tetapi penting buatmu memakai tabir surya sebagai pelindung kulit terlepas dari jenis kulit yang dimiliki. Maka, pilih tabir surya yang paling efektif melindungi kulitmu.


3. Lakukan eksfoliasi

Eksfoliasi merupakan proses pengelupasan sel kulit mati. Alih-alih menggunakan scrub untuk eksfoliasi, lebih baik memakai eksfolian yang lembut atau mengandung asam alfa (AHA) dan beta hidroksi (BHA). Kedua kandungan ini membantu membersihkan pori-pori dan produk perawatan lain yang kamu pakai akan bekerja lebih efektif.


4. Memakai masker

Memakai masker, bermanfaat untuk mendetoksifikasi kulit. Terutama jika kamu menggunakan bahan formulasi khusus yang mengandung charcoal atau arang. Kamu juga bisa membuat masker sendiri sebagai cara menghilangkan komedo hitam di hidung secara alami. Bahannya antara lain tea tree oil, madu, dan campuran tanah liat bentonit.  


Minyak pohon teh atau tea tree oil, dilansir Cleveland Clinic¸ dapat mencegah atau menghentikan pertumbuhan bakteri. Kamu bisa mencampurkan dengan scrub dari gula yang secara lembut mengelupas sel-sel kulit mati di permukaan kulitmu.


5. Oatmeal

Perawatan kulit wajah untuk mencegah komedo hitam bertambah parah, bisa memanfaatkan oatmeal yang bersifat anti-inflamasi. Kamu bisa mengkombinasikan oatmeal dengan yoghurt alami dan minyak zaitun. Menurut Journal of Drugs in Dermatology, oatmeal termasuk bahan alami yang efektif membantu mengangkat komedo.


6. Putih telur

Sudah menjadi rahasia umum bahwa putih telur bisa dijadikan masker untuk mengencangkan kulit wajah. Bahkan, putih telur juga membantu menyamarkan flek hitam bekas jerawat.


Cara memakainya, kamu bisa mencampurkan putih telur dengan sedikit air lemon dengan perbandingan 3:2. Sebelum mengenakan masker, pastikan mencuci wajah terlebih dahulu agar bahan-bahan tersebut bekerja secara optimal. Diamkan selama kurang lebih 20 menit, kemudian bilas bersih dengan air hangat.


7. Daun teh hijau

Daun teh hijau basah, dapat membantu mengurangi produksi minyak pada kulitmu. Selain itu, teh hijau juga merupakan antioksidan. Artinya, kamu bisa memanfaatkan kandungan baik di dalamnya dengan mencampur teh hijau kering dengan air. Aplikasikan daun teh hijau basah ke wajah dengan pijatan kecil melingkar selama 30 detik. Terakhir, bilas wajah hingga bersih dengan air suhu ruangan.


8. Minyak kelapa dan gula

Pengelupasan sel-sel kulit mati dapat membantu mengatasi komedo di dagu, hidung, dan sekitar mulut. Dokter kulit Whitney Bowe, MD, merekomendasikan untuk mencampur minyak kelapa dan gula untuk perawatan di rumah. Kamu bisa memakainya secara lembut di wajah. Tetapi jika kulit terlalu berminyak dan sensitif, hindari cara ini.


9. Konsultasikan ke dokter

Berkonsultasi ke doktert, akan mendapatkan solusi secara terperinci. Selain mendapatkan produk perawatan yang terpercaya, kamu juga tahu betul tipe kulitmu dan kebiasaan buruk apa saja yang perlu diubah agar komedo hitam tak jadi keluhan pada penampilanmu.

Perlu kamu tahu bahwa komedo hitam dialami oleh remaja dan dewasa muda yang mengalami perubahan hormonal. Tetapi banyak pula orang dewasa berkomedo hingga usia setelah 30-an. Beberapa peneliti mengidentifikasi bahwa 10 hingga 20 persen orang dewasa memiliki komedo hitam pada tubuhnya.


Mudahnya mengenali komedo hitam tak setara dengan riskannya mengatasi sendiri di rumah. Meski terkadang bisa hilang dengan sendirinya, namun cara menghilangkan komedo hitam di hidung membutuhkan perawatan khusus. Oleh karena itu, kamu bisa berkonsultasi ke Diri Care dan mendapatkan rekomendasi terbaik untuk perawatan kulit wajahmu.  


Referensi:

https://www.healthline.com/health/how-to-remove-blackheads-from-nose

https://www.cosmopolitan.com/uk/beauty-hair/g9178537/how-to-get-rid-of-blackheads/

https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/22038-blackheads

https://www.byrdie.com/how-to-get-rid-of-blackheads-on-nose-4693435

https://www.readersdigest.ca/health/beauty/home-remedies-remove-blackheads/

Tag:
komedo
komedo hitam / blackhead
skincare
tips
solusi
jerawat
Share:
WhatsAppTwitterFacebookTelegram
Artikel terkait

3 langkah mudah beli produk #RawatDiri

Dapatkan produk efektif dari dokter, dibuat personal untukmu.

person
Isi kuesioner simpel
Isi pertanyaan singkat tentang kondisimu. Tim Klinis akan memeriksa dan merespon kamu dengan segera.
truck
Beli produk dan terima paket cepat
Pilih dan bayar produk rekomendasi Diri. Terima di alamatmu dengan cepat.
pointer
Nikmati layanan perawatan berkelanjutan
Punya pertanyaan seputar perawatanmu? Tanya-jawab dengan tim klinis Diri GRATIS selama perawatan.